SAN Storage yang sangat kokoh, kami menjamin ketersediaan data Anda
Dejan Kocic
16 Mei, 2023
https://www.netapp.com/blog/asa-san-storage/
NetApp® ASA, all-flash block storage modern yang dirancang untuk pengguna yang membutuhkan solusi tangguh, throughput tinggi, latensi rendah untuk beban kerja mission-critical mereka. Banyak bisnis seperti milik Anda melihat manfaat dari solusi SAN. Terutama ketika setiap menit downtime dapat menelan biaya ratusan ribu dolar, atau poor performance dapat mencegah Anda mengalahkan pesaing Anda atau memenuhi misi Anda. Unified storage sering kali merupakan solusi konsolidasi yang nyaman untuk beban kerja file dan blok, tetapi Anda mungkin lebih memilih sistem SAN storage untuk mengisolasi beban kerja ini dari workload lain.
NetApp ASA adalah SAN Storage yang dirancang dengan baik
NetApp ASA adalah blok storage yang dioptimalkan dan mendukung NVMe/TCP dan NVMe/FC serta protokol FC dan iSCSI standar. Dibangun di atas fondasi SAN yang dirancang dengan baik, ASA menawarkan manfaat berikut kepada organisasi Anda:
- Ketersediaan Six Nines (99,9999%) yang didukung oleh industry-leading 6 Nines Data Availability Guarantee.
- Skalabilitas masif dengan kemampuan cluster NetApp ONTAP®, yang memungkinkan Anda untuk meningkatkan penyimpanan ASA hingga kapasitas efektif lebih dari 350PB
- Industry-leading storage efficiency yang terintegrasi dan didukung oleh Storage Efficiency Guarantee
- Konektivitas cloud paling komprehensif yang tersedia
- Perlindungan data terintegrasi yang hemat biaya
High availability untuk aplikasi mission-critical
Kami memahami bahwa aplikasi yang menjalankan bisnis Anda memerlukan akses tanpa gangguan ke data—bahkan selama storage failover yang direncanakan atau tidak direncanakan. Faktor desain utama dalam sistem ASA untuk memberikan tingkat ketersediaan ini adalah operasi aktif-aktif simetris, yang berarti bahwa semua jalur adalah jalur pilihan aktif ke semua LUN. Gambar berikut menunjukkan jalur aktif-aktif ASA A900.
ASA menggunakan semua jalur sebagai active optimized (AO), yang berarti bahwa ada jalur aktif yang handal ke semua LUN, bahkan jika terjadi storage failover (SFO, juga disebut “takeover” atau “giveback”) terjadi. (Ini berbeda dengan jalur aktif-non-optimal (ANO).) Efek praktisnya adalah host/server Anda memiliki jalur aktif dan tidak perlu membutuhkan jalur baru jika SFO terjadi. Dengan menggunakan desain aktif-aktif ini, semua array ASA (dari entry level hingga high end) mendapatkan waktu failover yang setara dengan frame-stylearray, tetapi dengan simplicity, sustainability, dan keuntungan penghematan dari storage data modern.
NetApp’s six nines guarantee
Ketika Anda membuat keputusan yang mempertaruhkan keberlangsungan bisnis pada new storage sistem, Anda memerlukan lebih dari sekedar klaim vendor tentang 6 nines availability untuk yakin bahwa pilihan Anda benar. Itu sebabnya NetApp mencari validasi independen dari firma analis IDC. Dengan puluhan ribu sistem di lapangan dan pengumpulan data harian yang terus-menerus, kami dapat memberikan bukti empiris bahwa kami memberikan ketersediaan lebih dari 99,9999%. Untuk melihat sendiri, baca laporan IDC.
Dengan sistem ASA, kami akan selangkah lebih maju untuk memberi ketenangan pikiran yaitu bahwa ketika Anda memilih teknologi NetApp, Anda membuat keputusan yang tepat. Kami memperkenalkan Jaminan Ketersediaan Data 6 Nines untuk sistem NetApp ASA yang baru dibeli. Jika NetApp ASA tidak memenuhi tingkat kinerja ini, kami menyediakan jaminan. Sebagai bagian dari jaminan ini, kami mengharapkan Anda untuk mengikuti praktik terbaik yang teridentifikasi, jadi pastikan untuk berbicara dengan perwakilan NetApp atau mitra resmi untuk semua detailnya.
*Syarat dan ketentuan berlaku*
Satu Tingkat Lagi untuk Perlindungan Data
Ketika Anda bertanggung jawab untuk menjaga ketersediaan data aplikasi perusahaanyang paling penting, sistem ASA memungkinkan Anda merencanakan failover ke lokasi lain dari kejadian alam yang tidak bisa diduga atau karena pertimbangan lainnya. Dengan NetApp SnapMirror® Business Continuity, failover data center dari sistem ASA dapat dilakukan secara application-consistent.
SnapMirror Business Continuity menggunakan SnapMirror Synchronous untuk mereplikasi aplikasi secara sinkron dengan menggunakan application consistency groups untuk mengelola dan mereplikasi semua objek aplikasi antar dua lokasi. SnapMirror Business Continuity memungkinkan failover otomatis antar dua site yang direplikasi secara sinkron. Pendekatan ini mengurangi durasi outage apa pun, dan secara signifikan menurunkan biaya administrasi Anda yang terkait dengan pemeliharaan replikasi dan pengelolaan failover otomatis. Gambar berikut menunjukkan visualisasi topologi SnapMirror Business Continuity topology.
Dapatkan Performa Tinggi dan Kelangsungan Bisnis untuk Critical SAN Data
Jika Anda mencari storage data modern yang inovatif untuk aplikasi mission-critical Anda, pencarian berakhir. Anda dapat menemukan sistem di mana aplikasi berjalan sangat cepat dan efisien, dan mereka akan failover secara otomatis dan terus berjalan jika hal yang tidak terduga terjadi. Tidak perlu cari yang lain pilih NetApp ASA, yang didukung oleh 6 Nines Data Availability Guarantee.
Apabila Anda mempunyai kebutuhan terkait NetApp ASA, silahkan menghubungi melalui email NetApp@metrodata.co.id